Selasa, 18 November 2008

Porkab Hari Ini Pertandingkan 6 Cabor

Porkab Lamongan yang dibuka kemarin sore oleh Bupati Masfuk, hari ini siap mempertandingkan 6 cabang olahraga (cabor). Yakni, atletik, catur, tenis meja bulutangkis, silat, dan bola voley. Lebih dari 1.000 atlet bakal berkompetisi untuk menjadi yang terbaik.

Pembukaan porprov kemarin berlangsung meriah, mulai devile kontingen dari 27 kecamatan, parade drumband serta pelepasan balon berhadiah juga kembang api. Terjadi hal yang menarik saat devile kontingen. Yakni, devile kontingen dari Solokuro. Ketika para atlet asal daerah Amrozi dan Mukhlas ini melintas, sekelompok penonton langsung meneriakkan takbir, layaknya yang sering didengar pemirsa tv saat ada liputan pemakaman Amrozi dan Mukhlas di Solokuro.

Even ini kita selenggarakan untuk menyongsong Porprov. Dengan Porkab, kita ingin menggelorakan semangat berolahraga di masyarakat. Selain itu, kita juga ingin mendapat bibit-bibit olahragawan dari berbagai cabor. Bagaimanapun, prestasi olahraga akan bawa harum nama daerah,” kata Bupati Lamongan Masfuk

Tidak ada komentar: