Setelah dinyatakan lolos tes tertulis Bakal Calon Anggota Komisi Pemilihan Umum Kabupaten (KPUK) Lamongan periode 2008-2013, para peserta yang dinyatakan lulus tes tahap pertama tersebut akan menjalani seleksi berikutnya. Yakni, psikotes yang dilaksanakan pada 19 Nopember 2008 di kompleks Angkatan Laut (AL) Juanda Surabaya.
Setelah mengikuti psikotes para peserta tes akan melaksanakan sesi wawancara yang dilaksanakan pada 24 Nopember. Kedua tes tersebut diikuti oleh 20 peserta yang telah diumumkan lolos tahap administrasi dan tes tulis yang telah dilaksanakan beberapa waktu lalu.
Setelah menjalani serangkaian tes ini nantinya akan dipilih 10 orang terbaik berdasarkan hasil psikotes dan wawancara.
Sepuluh orang yang terpilih akan dikirim ke KPUD Jawa Timur untuk menjalani fit and proper test (uji kelayakan dan kepatutan). Dari hasil seleksi tahap akhir tersebut nantinya akan dipilih 5 orang terbaik yang akan ditetapkan sebagai anggota KPUK Lamongan periode 2008-2013
Tidak ada komentar:
Posting Komentar