Senin, 18 April 2011

Pantura Rentan Peredaran Narkoba

Secara geografis, letak Kecamatan Paciran di Lamongan yang berada di jalur pantura sangat strategis. Terlebih sekarang ada banyak tempat wisata di sepanjang jalan daendels tersebut. Keunggulan itu di sisi lain juga bisa menjadi satu indikator pemicu yang bisa membuka peluang rawan dimasukinya peredaran narkoba.

Hal tersebut diungkapkan Kepala Sekolah MTS Tarbiyatut Tholabah Desa Kranji/Paciran, Moch Maimun saat Sosialisasi dan Penyuluhan Bahaya Narkoba kemarin. Pada acara tersebut hadir Wakil Bupati Lamongan sekaligus sebagai Ketua Badan Narkotika Kabupaten (BNK) setempat Amar Saifudin dan Kasatreskoba Polres Lamongan AKP Hasran sebagai narasumber

Maimun mengatakan, untuk mencegah dampak narkoba khususnya yang rentan menyerang pelajar, pihaknya perlu mengadakan kerja sama dengan pemerintah daerah melalui BNK Lamongan untuk melakukan sosialisasi dan penyuluhan dikalangan anak didiknya. “Semoga apa yang dilakukan oleh BNK Lamongan bisa bermanfaat,” ujarnya dalam kegiatan yang dihadiri sekitar 900 siswa.

Sementara itu Amar Saifudin mengingkatkan, bahaya narkoba di kalangan pelajar sudah sangat semakin meresahkan orang tua. Bahaya narkoba sejak dini harus diketahui pelajar dan pemuda sehingga nantinya tidak ikut ikutan mengkonsumsi barang terlarang itu. “Meskipun godaannya besar, tidak boleh kenal yang namanya narkoba,” tegasnya.

Amar menambahkan, narkoba bisa menyerang siapa saja dimana saja. Hal itu bisa dilihat dari pemberitaan di tv dan koran banyak sekali orang terjerumus dan menjadi korban akibat narkoba. “Agama yang kuat adalah salah satu tameng dan bisa dijadikan kendali diri,” pungkas dia.

Tidak ada komentar: