Rabu, 11 Januari 2012

Sembilan Drum Band Meriahkan HUT Depag

Acara peringatan hari amal bhakti ke 66 Kementerian Agama Republik Indonesia tahun 2012, digelar di alun-alun Kabupaten Lamongan kota, kemarin (3/1). Puncak acara tersebut sekaligus dimeriahkan sebanyak 9 group drum band dari MI/MTs/MA. Rute yang mereka tempuh MI sejauh 1 kilometer dan MTs/MA sejauh 2 kilometer yang berkeliling di jalan-jalan protokol. Sedangkan untuk start dan Finish berada di depan Pendopo Lokatantra.
            Tepat pukul 09.00 wib secara simbolis para peserta tersebut diberangkatkan oleh Bupati Lamongan Fadeli di depan Pendopo Lokatantra serta disaksikan oleh tamu undangan yang duduk di mimbar kehormatan. Mereka yaitu MI Negeri Blawirejo Kedungpring, MI Negeri Kawistolegi Karanggeneng, dan MI YPPI 45 Babat. Rute yang mereka tempuh 1 kilometer melewati Jalan Achmad Yani, Lamongrejo (depan apotik K-24), Basuki Rachmad (pertigaan timur BRI), HOS. Cokro Aminoto (pertigaan Ngaglik), Sunan Kalijogo (toko Lancar), dan finish masuk kembali di depan Pendopo.
            Sedangkan rute sejauh 2 kilometer yang melewati Jalan Achmad Yani, Lamongrejo, Dr. Wahidin SH, Soewoko, Andan Wangi, Sunan Drajad, KH Ahmad Dahlan, KH Hasyim Asy’ari, dan finish kembali lagi di depan Pendopo juga dilalui oleh drum band asal MTs Negeri Babat, MTs Negeri Glagah, MTs Putra-Putri Lamongan, MTs Muhammadiyah Brondong, MAS Maslahul Huda Dengok Paciran, dan MA Negeri Lamongan.  
            Sementara itu, Fadeli juga menyerakan bantuan dan penghargaan tingkat Propinsi dan tingkat Nasional diantaranya kepada juara III Tingkat Nasional Alat Peraga Edukatif  (APE) oleh guru Ra (Perwanida) Lamongan secara simbolis diterima oleh Rupi’ah, prestasi PORSENI MI ke-3 Tingkat Jatim juara 1 lari sprint 80 meter putra oleh Moh. Saiful Rizal siswa dari MI Tarbiyatul Athfal Drajad Paciran, dan penyematan tanda kehormatan Satya Lencana Karya Satya dari Presiden kepada 78 PNS yang telah mengabdikan diri kepada Pemerintah Daerah selama 10, 20, dan 30 tahun.
            Terkait HUT amal bhakti ke 66 Kementerian Agama Republik Indonesia, sambutan Menteri Agama Suryadharma Ali yang dibacakan oleh Fadeli mengatakan, dengan mengusung tema memperteguh komitmen untuk membangun Kementerian Agama yang bebas dari korupsi menegaskan institusi ini untuk meraih kinerja dan reputasi terbaik.
            “Menciptakan aparatur yang berakhlak dan berintegrasi tinggi, serta tidak memberi peluang dan celah bagi munculnya penilaian rendah dari masyarakat terhadap institusi dan aparatur Kementerian agama,” tandasnya.

Tidak ada komentar: