Senin, 13 Juli 2009

Ridha Wildania Duta Lingkungan Hidup 2009

Ridha Wildania, siswi SMAN 2 Lamongan berhasil menjadi juara pertama pada ajang pemilihan Duta Lingkungan Hidup 2009. Pengumuman pemenang pada ajang yang digelar Badan Lingkungan Hidup setempat itu dilakukan seusai presentasi oleh 44 orang peserta pemilihan di Ruang Sabhya Dyaksa Kantor Pemkab Lamongan kemarin.

Ridha Wildania berhasil menjadi yang terbaik dengan nilai total 645. Selain juara pertama, juga dipilih lima Duta Lingkungan lainnya. Yakni juara kedua diraih Reny Andani dari SMAN 1 Lamongan dengan skor 641, juara ketiga diraih Deny Rizky Kurniawan siswa SMAN 2 Lamongan dengan skor penilaian 640.

Selanjutnya Juara Harapan I draih siswa SMAN 1 Paciran dengan skor 631, Dwiky Syam C.R. Sementara Juara Harapan 2 diraih Ahmad Fauzi dari SMKN 2 Lamongan dengan nilai 624 dan Juara Harapan III diraih Aria Wisnu Wardana siswa SMAN 1 Kedungpring dengan skor penilaian 622.

Penyerahan trophy juara dan piagam penghargaan disampaikan oleh Sekretaris Badan Lingkungan Hidup Lamongan Achmad Rahman Hadi. Dalam sambutannya, dia sampaikan para peraih juara pertama hingga ketiga dipilih karena mampu aplikasikan antara teori dan praktik. “Para Duta Lingkungan yang telah terpilih ini nantinya akan menjadi sparring partner Badan Lingkungan Hidup dalam penataan lingkungan hidup kedepan. Mereka adalah aset tidak ternilai bagi penyelamatan Lingkungan Hidup, “ kata dia.

Sementara dikonfirmasi terpisah, Ketua Panitia Penyelenggara Farid Budi mengungkapkan, hasil penilaian merupakan akumulasi penilaian semua aspek. Yakni mulai dari tes tulis, wawancara hingga presentasi. Menurutnya, tingkat kepecayaan diri serta penguasaan materi lingkungan hidup masing-masing peserta cukup tinggi. Namun sebagian besar presentrasi yang disampaikan masih dalam tataran normatif. “Meski demikian, ada beberapa yang sudah mencakup tataran aplikatif. Semoga kedepan akan menjadi lebih baik. para duta lingkungan ini diharapkan akan jadi pelopor dan motivator lingkungan hidup di lingkungannya masing-masing,“ ujar dia.

Tidak ada komentar: