Selasa, 06 Januari 2009

Masfuk : Malas Kerja, Langsung Saya Parkir

Sejumlah 868 pejabat di Pemkab Lamongan kemarin, Sabtu (3/1) dilantik oleh Bupati Lamongan Masfuk di GOR setempat. Pelantikan hingga ratusan pejabat itu kali ini dilakukan saat hari libur. Meski di hari libur, pelantikan tersebut masih berlangsung dengan lancar.
"Biasanya, pelantikan bpejabat saya lakukan pada hari kerja. Tapi pada awal 2009 ini, saya lakukan pada hari libur. Ini saya lakukan dengan pertimbangan melihat kecepatan dan kesiapan saudara bila pemerintah daerah membutuhkan. Saya bangga meski hari libur yang seharusnya berkumpul dengan keluarga, ternyata Saudara sekalian hadir semua. Ini menunjukkan Saudara sekalian tetap sigap, ready dalam tugas untuk meningkatkan loyalitas dan dedikasinya dalam memberikan pengabdian dan pelayanan kepada masyarakat, " terang Masfuk dalam sambutannya.
Perlu kita sadari, lanjut dia, mengingat keterbatasan jumlah posisi jabatan yang ada, sehingga tidak semua personil dapat diakomodir dan menduduki jabatan struktural. "Oleh karena itu saya tegaskan, penempatan pejabat ini bukan berdasar keinginan pribadi, akan tetapi telah melalui pertimbangan yang matang dan atas profesionalisme dan kompetensi pejabat terpilih. Jadi tidak benar pejabat yanhg saya lantik adalah kroni-kroni saya atau mengedepankan unsure like and dislike. Tidak ada itu, " ujar dia. " Apabila anda hanya berbangga, berpuas diri dan malas ketika bekerja serta hanya tanda tangan disposisi saja, saya tidak segan-segan akan "parkirkan" Saudara. Karena masih banyak ayang antre ingin jadi Camat, Kabag maupun Kepala Dinas, " tegas dia sambil mengulang dua kali pernytaannya itu.
Para pejabat yang dimutasi tersebut terdiri dari 24 pejabat eselon II, 124 pejabat eselon III dan 720 pejabat eselon IV. 'Dari pejabat yang dimutasi tersebut yang berstatus promosi sebanyak tiga orang eselon II, 25 orang eselon III dan 67 orang eselon IV.
Diantara pejabat baru tersebut yakni Agus Sugiarto mantan Kabag Hukum kini menjadi Asisten Tata Praja, pos lamanya diisi Chairil Anwar mantan Kabid Pengadaan dan Mutasi BKD. Kemudian Djoko Purwanto mantan Kadinas Pertanian dan Kehutanan menjadi Asisten Ekonomi dan Pembangunan (Ekbang) yang bertukar tempat dengan Djonot Subagijo, Asisten Ekbang sebelumnya. Selanjutnya Soni Harsono mantan Kadishub menjadi Kepala Dinas Sosial, Tenaga Kerja dan Transmigrasi (dinas baru), sementara pos lamanya diisi Agus Suyanto, mantan Kadinas Pendapatan Daerah.
Selanjutnya, Suherman mantan Kepala Badan Keuangan Barang Daerah (BKBD) sekarang mengisi pos Kepala Dinas Pendapatan, Pengelolaan Keuangan Dan Asset (PPKA). Demikian pula dengan mantan Sekretaris BKBD Herry Pranoto ikut menduduki Sekretaris Dinas PPKA. Kemudian Luluk Suprapti mantan Asisten Administrasi sekarang menduduki Kepala Badan Lingkungan Hidup. Kemudian Nur Anshar, kembali masuk ke lingkungan Setda dengan menjadi Kabag Bina Pengelolaan BUMD setelah sebelumnya sempat menjabat Kepala TU Dinas PU Cipta Karya. Pos lain di lingkup Setda yakni Bagian Bina Pengelolaan Keuangan Dan Asset diisi Sulastri dan Bagian Pemerintahan Desa diisi Bambang Purnomo.

Tidak ada komentar: